300 Sekolah Di Jenjang SMA & SMK Di Undang Mnghadiri Link & Match PT Bisnis Digital Ekonomi

Berita
  • 30 Agustus 2021
    Oleh : paulina kinanti eka praningtyas

    Demi misi pengenalan Product Knowledge, PT Bisnis Digital Ekonomi adakan Link and Match dengan mengundang 300 SMA-SMK yang tersebar di seluruh pulau Jawa dan Bali. Acara yang luar biasa ini di lakukan bertempat di SMK Muhammadiyah 8 Silirangung, berlangsung selama 4 hari di mulai tanggal 24 - 27 Agustus 2021.

     

    Pada kesempatan Link and Match ini pihak PT Bisnis Digital Ekonomi bertujuan untuk memperkenalkan TopLoker.com sebagai suatu bursa lowongan kerja yang memiliki website resmi dimana di sana memuat iklan lowongan kerja dan beberapa program-program lainnya yang di lakukan TopLoker.com seperti Virtual Job Fair, Program Magang, Tracer Study dan masih banyak lagi.

     

    Komisaris dari PT Bisnis Digital Ekonomi Bapak Dr. Josep Teguh Santoso turun langsung untuk menjadi pembicara mengenai misi pengenalan Product Knowledge ini. "Saya mengetahui sekali bapak dan ibu kepala sekolah yang hadir di sini, turut khawatir mengenai masa depan para siswa ketika lulus akankah langsung bekerja atau menggangur. Kita lihat di dunia industri kerja dan dunia pendidikan sekarang sangat-sanagt berkembang dengan pesat, kemampuan soft skill dan hard skil para siswa harus sudah mulai di kembangkan sejak mereka duduk di bangu SMA/SMK. Maka dari itu kita mengundang bapak dan ibu semua untuk bisa mengetahui satu cara agar kekhawatiran kalian bisa teratasi'. ungkap Joseph dalam kata sambutannya.

     

    Pada tanggal 05 November 2020, BPS merilis Berita Statistik tentang Keadaan Ketenagakerjaan Indonesia yang dirilis berbagai media daring menyatakan lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) mendominasi jumlah pengangguran di Indonesia. Dilihat secara rinci, tingkat pengangguran terbuka (TPT) dari lulusan SMK sebesar 13,55%, sementara yang paling rendah merupakan lulusan sekolah dasar (SD) yaitu 3,61%. Sedangkan sisanya seperti sekolah menengah pertama (SMP) sebesar 6,46%, sekolah menengah atas (SMA) sebesar 9,86%. Lalu untuk lulusan diploma I-III sebesar 8,08% dan untuk lulusan universitas atau strata 1 sebesar 7,35%.

     

    Maka dari itu adanya Link and Match ini juga menjadi awal mula suatu tindakan baik dari PT Bisnis Digital Ekonomi kepada seluruh sekolah agar kedepannya sekolah sekolah yang sudah bekerja sama ini bisa saling membantu dan memberikan support penuh untuk setiap siswa yang telah lulus untuk bisa mencari pekerjaan dengan cepat dan lebih terpercaya.

     

    Tak hanya acara biasa, Teken Memorandum of Understanding pun di lakukan mengingat sebelumnya para sekolah sudah menyetujui kerja sama, dengan melihat prospek TopLoker.com yang setiap hari terus mengupdate lowongan lowongan kerja dengan perusahaan-perusahaan besar di seluruh Indonesia yang telah menjadi rekan dari TopLoker.com.

     

    Para kepala sekolah dan perwakilan percaya adanya teken nota kesepahaman ini adalah awal mula pemecahan masalah yang tengah mereka khawatirkan untuk mengurangi penggaguran lulusan SMK-SMA yang ada di Indonesia.


    Hubungi Kami ? 7.041