Kebiasaan untuk Mahasiswa yang Bekerja

Tips
  • 18 April 2023
    Oleh : joseflim marcel

    Part Time Mahasiswa perlu mempunyai kebiasaan yang baik agar bisa menyeimbangkan antara kuliah dan pekerjaan. Tindakan kecil yang baik dan konsisten akan berdampak positif pada kedisiplinan dan manajemen waktu. Berikut beberapa kebiasaan yang baik dan perlu diaplikasikan oleh mahasiswa yang juga bekerja:

     

    1. Bangun Pagi

    Membangun kebiasaan untuk bangun pagi bisa jadi sulit bagi sebagian orang, tetapi penting bagi mahasiswa yang bekerja. Bangun pagi membantu menjaga tubuh agar lebih segar dan terhindar dari rasa malas. Selain itu, waktu pagi bisa dimanfaatkan untuk berolahraga dan memulai hari dengan semangat yang tinggi.

     

    2. Mengerjakan Tugas Tanpa Menunda-nunda

    Disarankan bagi mahasiswa yang bekerja untuk segera mengerjakan tugas kuliah dari dosen meskipun deadline masih lama. Menghindari kebiasaan mengerjakan tugas pada saat-saat terakhir dapat mempengaruhi kualitas hasil tugas dan merugikan waktu tidur. Sebaiknya, atur waktu yang tepat untuk menyelesaikan tugas dan manfaatkan waktu senggang untuk belajar, beristirahat, atau merefresh otak.

     

    3. Rajin Mencuci

    Jangan menunda untuk mencuci pakaian karena kebiasaan ini penting untuk menghindari rasa malas dan mengatur kegiatan dengan baik. Mencuci pakaian secara teratur dapat mencegah menumpuknya cucian dan menghabiskan waktu yang lama untuk menyelesaikannya. Jika memutuskan menggunakan jasa laundry, sebaiknya jangan menunggu terlalu lama untuk menyerahkan pakaian kotor agar terbiasa hidup dengan bersih dan terhindar dari stres akibat pekerjaan menumpuk.

     

    4. Menabung

    Menabung adalah kebiasaan penting dan tidak boleh diabaikan, terutama bagi mahasiswa yang membiayai kuliah sendiri. Disarankan untuk menyisihkan sebagian uang gaji dan menabung di lembaga keuangan seperti bank agar uang tidak hilang atau digunakan untuk keperluan yang kurang penting.

     

    Untuk mahasiswa yang bekerja paruh waktu, penting untuk mengembangkan kebiasaan yang tepat dalam mengatur waktu agar dapat menyelesaikan tugas-tugas mereka dengan baik.


    Hubungi Kami ? 7.093