Menghadapi Persaingan Kerja dengan Masuk Sekolah Vokasi

Tips
  • 16 Juli 2022
    Oleh : dr. joseph teguh santoso, m.kom

    Mendapatkan pekerjaan memang bukan perkara mudah, apalagi kalau hanya mengandalkan gelar sarjana yang dimiliki untuk bersaing di dunia kerja. Dibutuhkan kemampuan diri lainnya untuk menarik perhatian perusahaan dan membantu Anda bertahan di tengah persaingan yang begitu sulit.

    Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Wikan Sakarinto mengatakan bahwa dampak pandemi menyebabkan pertumbuhan ekonomi Indonesia turun 0,74 persen dibanding 2020. Turunnya pertumbuhan ekonomi ini diikuti dengan pertumbuhan industri, terutama pada penyerapan tenaga kerja, sehingga tidak mengherankan jika persaingan untuk mendapatkan pekerjaan pun semakin sulit di masa pandemi karena industri yang akan menyerap tenaga kerja semakin selektif.

    Tenaga kerja saat ini harus memiliki kemampuan untuk bertahan terhadap kompetisi di masa pandemi. Perusahaan-perusahaan membutuhkan karyawan dengan kompetensi baru karena pandemi ini mengakibatkan disrupsi pada banyak hal. Memiliki kompetensi dasar saja tidak cukup, tiap individu harus terus melakukan peningkatan dan pengembangan diri untuk meningkatkan daya jual dalam memenangkan kompetisi di dunia kerja termasuk dalam persaingan global.

    Pendidikan vokasi bisa jadi pertimbangan utama bagi Anda yang ingin lebih siap dalam menghadapi dunia kerja. Ada berbagai keuntungan yang bisa didapatkan saat memutuskan untuk melanjutkan pendidikan ke sekolah vokasi. Apa sajakah itu?

    1.Memiliki kesempatan karir yang sesuai minat

    Bukan hanya bisa melanjutkan pendidikan di universitas atau perguruan tinggi yang membuka program vokasi, Anda juga bisa langsung masuk ke institusi yang membuka program sama. Setidaknya Anda memiliki kesempatan untuk menentukan karir dan masa depan sesuai minat.

    Anda bisa meminimalisir risiko salah masuk jurusan yang umum terjadi pada sebagian besar mahasiswa di Indonesia. Salah satu tujuan pendidikan adalah menciptakan calon pekerja yang memiliki keahlian lebih spesifik, bukan?

    2.Program jurusan yang lebih beragam

    Anda harus tahu bahwa kelebihan sekolah vokasi adalah menawarkan jurusan yang lebih beragam. Pertimbangkan untuk memilih jurusan yang sesuai dengan passion diri Anda selama ini. Mau fokus belajar bahasa asing, agroindustri, teknik, teknologi jaringan, perhotelan, pariwisata, dan lain-lain.

    Anda ikut menentukan spesifikasi diri sendiri sejak masuk program vokasi. Profesionalisme yang tinggi menjadi keunggulan lulusan vokasi yang wajib Anda ketahui. Selain itu, Anda tetap memiliki gelar yang sesuai dengan keahlian dari sekolah vokasi tersebut.

    Dengan masuk sekolah vokasi, dapat membantu mempersiapkan siswa atau mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan praktis yang biasanya dirancang untuk mengarah pada jenis pekerjaan atau profesi tertentu (OECD, 2009). Oleh sebab perancangan pendidikan vokasi seharusnya terkait erat dengan jenis pekerjaan yang sedang diperlukan dalam industri baik di dalam maupun di luar negeri.  Kurikulum yang dikembangkan oleh sekolah dan perguruan tinggi vokasi seharusnya berbasis pada tuntutan industri, baik jenisnya maupun keterampilan dan sikap kerja yang diminta. 


    Hubungi Kami ? 1.592